Produk Lantai Kayu Outdoor Terpopuler di Kota Garut

penggunaan decking di villa

 Siapa sih diantara kita yang tidak kenal dengan kota Garut? Tentu saja kita semua sudah tidak asing lagi dengan kota yang terkenal dengan julukan Kota Intan ini bukan? Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa kota Garut terkenal dengan keindahan destinasi wisata alamnya.

Hal itu terbukti, dimana kota Garut selalu diserbu oleh para pengunjung pada saat hari libur tiba. Tak hanya wisatawan asal Jawa Barat saja, bahkan tidak sedikit pula wisatawan luar Jawa Barat yang megunjungi kota Garut lho. 

Lantas, mengapa destinasi wisata di Garut selalu ramai dikunjungi? Ya, hal tersebut dikarenakan sebagian besar destinasi wisata di Garut memiliki desain yang unik dan menarik, berkat penggunaan lantai kayu. Mulai dari villa, restoran, hotel, taman, hingga kolam renang yang sebagian besarnya menggunakan lantai kayu. 

Nah, berbicara soal lantai kayu, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan membahas seputar produk-produk lantai kayu outdoor terpopuler di kota Garut. Tanpa banyak panjan lebar lagi, mending kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini. 

Produk Lantai kayu Outdoor (Decking)

1. Decking Kayu Merbau

decking merbau


Decking kayu merbau umumnya tampil dengan warna merah kecoklatan dan pola serat lurus, sehingga dapat menciptakan nuansa yang lebih elegan dan mewah. Kendati demikian, penggunaan lantai kayu merbau juga tidak membuang sisi alaminya. 

Umumnya decking merbau akan dipasang di area-area luar ruangan, seperti taman, teras, balkon, tepian kolam renang, dan area-area outdoor lainnya. Hal itu bukan tanpa alasan, mengingat decking kayu merbau sudah terbukti tahan terhadap perubahan cuaca, tahan air, dan anti rayap. 

2. Decking Kayu Bengkirai

decking bengkirai


Di urutan kedua ada decking bengkirai yang juga tidak kalah menariknya dengan decking kayu merbau. Pasalnya decking kayu bengkirai pun sudah terbukti tahan terhadap perubahan cuaca ekstrim, anti rayap, dan tahan terhadap air.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, tingkat penyusutan dan pemuaian pada decking bengkirai ini tergolong cukup rendah lho. Mengingat akan hal itu, maka tak heran juga jika decking bengkirai kerap dipasang pada area outdoor seperti jembatan, halaman, pinggiran kolam renang, dan sebagainya. 

3. Decking Kayu Keruing

decking keruing


Dalam industri perkayuan, kayu keruing ini merupakan salah satu jenis kayu yang tingkat kekuatannya termasuk kedalam kategori kelas I. Nah, karena hal tersebutlah yang membuat kayu keruing kerap dijadikan bahan baku untuk pembuatan decking alias lantai kayu outdoor. 

Tak hanya unggul dari tingkat daya tahannya, bahkan decking kayu keruing ini juga memiliki keunggulan dari tampilan fisiknya. Hal itu terbukti, yang mana penggunaan decking keruing dapat mempertegas kesan indah, mewah, elegan, dan natural. 

4. Decking Kayu Ulin

decking ulin

Produk lantai kayu outdoor terpopuler berikutnya di Garut yang akan dibahas, yakni bernama decking kayu ulin. Jenis kayu yang satu ini berasal dari daerah Kalimantan yang memiliki tekstur sangat keras, sehingga ia kerap dijuluki dengan istilah "kayu besi". 

Itu sebabnya, mengapa decking kayu ulin memiliki daya tahan yang begitu baik. Ya, tak berbeda jah dengan ketiga produk decking diatas tadi, dimana decking kayu ulin juga biasa dipasang di area-area outdoor seperti halaman, balkon, taman, pinggiran kolam renang, dan sebagainya. 

Nah, itulah beberapa produk lantai kayu outdoor paling populer di kota Garut, sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan. 

Untuk kamu yang ingin memesan atau sekedar berkonsultasi seputar lantai kayu, silahkan hubungi nomor (021) 539 7273 atau Chat Via WhatsApp